Ucapan Selamat Datang

Jika waktu adalah sesuatu yang berbentuk, maka ia adalah hal yang paling cepat. Tidak bisa dimiliki atau dikendalikan, tapi bisa dimanfaatkan...

Minggu, 13 Maret 2011

Semua Mulai Berawal

Daddy - Daughter

Aku putri tercantik yang dimiliki kedua orang tuaku…
Kata ibuku.
(Memang siapa yang mau mengatakan itu selain ibumu sendiri?)
Aku lahir setelah putra tertampan yang lahir terlebih dahulu dariku.
Ya, itu karena orangtuaku hanya memiliki aku dan abangku…
Aku dilahirkan dalam sebuah keluarga sederhana namun penuh pengawasan.
Tapi itu bukan gayaku…
Aku biasa disayang oleh ayah.
Aku biasa dituruti oleh ibu.
Dan aku biasa (sangat) dijaga oleh abangku.
Dan akhirnya…aku menjadi pemberontak, yang masih juga dimaklumi.
Irikah kau?
Jangan dulu…
Akan menjadi beban untukmu jika kau tidak segera mencicil apa yang mereka lakukan untukmu.
Aku harus menjadi juara kelas-lah,aku harus menang lomba-lah,aku harus bisa ini, bisa itu…
Agar mereka bahagia, bangga terhadapku…
Memang mereka tidak menuntutku.
Tapi mau aku taruh dimana nuraniku?
Tak ada yang perlu disalahkan kenapa dulu aku jadi pemenang.
Pemenang?
Ya…
Mengalahkan 2.999.999 – 4.999.999 sel sperma lain dan berhasil menyatu dengan sesuatu yang cantik di saluran reproduksi ibuku.
Yang Maha Pencipta memberiku akal, pikiran dan nurani…
Yang Maha Sempurna memberiku indera lengkap dengan fungsi organ lainnya
Istimewa kan?
Kamu juga…
(Belajar memuji)
Itu mengapa kini aku masih merasa menjadi satu-satunya putri tercantik yang dimiliki oleh orangtuaku…
Aku belajar, aku berbagi, aku berlomba (entah dengan apa dan untuk apa saja), aku belajar kembali…
Menerima kegagalan sebagai pelajaran (kata-kata khas penghibur diri).
Merayakan keberhasilan sebagai pedoman (untuk terus menang lagi).
Karena aku adalah bagian dari penciptaan yang sampai kini belum aku pahami sepenuhnya…
Terimakasih sudah mulai membaca…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar